2 Contoh Surat Pengunduran Diri Bahasa Inggris

Contoh Surat Pengunduran Diri Bahasa Inggris

Contoh Surat Pengunduran Diri Bahasa Inggris- Setiap orang pasti memiliki keinginan untuk bekerja sesuai dengan skill atau kemampuannya. Dari bekerja tersebut otomatis seseorang akan mendapatkan sebuah penghasilan. Ada saatnya juga seseorang mengalami kebosanan terhadap pekerjaannya dan ingin mencoba pekerjaan yang menawarkan lebih dari pekerjaan sebelumnya. Maka, seseorang akan mengambil suatu keputusan untuk mengundurkan diri dari pekerjaan sebelumnya dan menerima tawaran pekerjaan lain yang memberikan prospek yang lebih menarik untuk masa depannya.

Syarat untuk keluar dari suatu pekerjaan adalah membuat surat pengunduran diri. Surat pengunduran diri sebaiknya ditulis dengan sopan dan benar dan bersifat resmi. Surat pengunduran diri disebut juga dengan resignation letter. Berikut ini adalah contoh surat pengunduran diri dalam bahasa Inggris yang baik dan benar:

Contoh Surat Pengunduran Diri Bahasa Inggris :

Contoh 1 :
Bandung, November 5th, 2015

Yunus Anis
The Main Director
Lambada Music Studio
Jl. Jendral Sudirman No 50
Bandung

Dear sir,
I am writing to inform you that I will resign from Lambada Music Studio and tomorrow is my last day working at your place.

I really appreciate the guidance and the time I spent during my work here but I think this is the right time for me to develop my career. I wish you and the company continued success for the future.

Meanwhile, please tell me if there is anything I can do to reduce the impact of my departure. Thank you for your attention and discretion.

Best regards,

Asmaul Husna

Artinya:
Bandung, 5 November 2015

Yang terhormat
Bapak Yunus Anis
Direktur utama
Lambada Music Studio
Jl. Jendral Sudirman No 50
Bandung

Saya menulis surat ini untuk memberitahukan dan menginformasikan kepada Anda bahwa saya ingin mengundurkan diri dari Lambada Music Studio dan besok adalah hari terakhir saya kerja di perusahaan Bapak.

Saya sangat menghargai bimbingan dan waktu yang saya habiskan selama saya bekerja di sini, namun saya merasa bahwa ini adalah waktu yang tepat bagi saya untuk mengembangkan karier saya. Saya berharap Anda dan perusahaan terus sukses untuk masa depan.

MATERI LAINNYA  Contoh Penulisan Text NARRATIVE dalam Bahasa Inggris

Sementara itu tolong beritahu saya jika ada sesuatu yang dapat saya lakukan untuk mengurangi dampak dari kepergian saya. Terimakasih atas perhatian dan kebijaksanaanya.
Hormat saya,

Asmaul Husna

BACA JUGA:

2. Contoh surat pengunduran diri dalam bahasa Inggris dan artinya
Dear Mr. Junaidi Adlan

My purpose in writing this letter is to announce my resignation from the Lampung Hotel that you lead. I will leave my position as personnel manager one week from of the date in this letter.

This is a very difficult decision for me after working for 7 years in your company . I enjoyed my years working in your company and manage a very solid team and successful which is dedicated to all our visitors.

I have accepted a position as chief executive officer at Bintang Hotel. This opportunity gave me the opportunity to grow professionally and I hope we can work together in the near future.

Once again, I thank you very much for the guidance and the opportunity to be part of the family of the Lampung Hotel. I hope the best for you and the company.

Lampung, October 15th, 2015
Sincerely yours,

Zidhan Fadla

Artinya:
Dear Mr. Junaidi Adlan
Tujuan saya menulis surat ini adalah untuk mengumumkan pengunduran diri saya dari Hotel Lampung yang Bapak pimpin. Saya akan meninggalkan posisi saya sebagai manager personalia satu minggu dari tanggal surat ini.

Ini merupakan keputusan yang sangat sulit buat saya setelah bekerja selama 7 tahun terakhir di perusahaan bapak. Saya menikmati masa-masa saya bekerja di perusahaan Anda dan mengelola tim yang sangat solid dan sukses yang didedikasikan untuk semua pengunjung kita.

Saya telah menerima posisi sebagai Direktur utama di Bintang Hotel. Kesempatan ini memberi saya kesempatan untuk berkembang secara profesional dan saya berharap kita bisa menjalin kerjasama dalam beberapa waktu ke depan.

MATERI LAINNYA  Contoh Surat Referensi Kerja dalam Bahasa Inggris dan Artinya

Sekali lagi, saya mengucapkan terima kasih banyak atas bimbingan dan kesempatan untuk menjadi bagian keluarga dari Lampung Hotel. Saya berharap yang terbaik buat Anda dan perusahaan ini.
Lampung, 15 Oktober 2015
Dengan Tulus,

Zidhan Fadla